25 Cm height from water surface |
<Idealnya kolam koi harus memiliki kedalaman antara 1,5 - 2 meter, setidaknya 1,2 meter cukup, semakin dalam semakin bagus. Kedalaman kolam koi akan mempengaruhi pertumbuhan bentuk badan koi, karena koi anda dimungkinkan untuk berenang secara vertikal turun naik dan tidak berenang secara horizontal saja. Juga dengan tujuan untuk menghindari koi anda dimakan predatornya, mis: kucing, musang, dll. Oleh karenannya, jarak antara permukaan air kolam dengan bibir tebing kolam harus diberi jarak kosong 25 cm.
Musang |
Kucing |
Jika kolam koi anda terlalu cetek, maka koi anda akan ter-expose sinar ultra violet dan akibatnya warna koi andapun bisa memudar dan juga mempengaruhi pertumbuhannya. Kolam koi idealnya harus diberi shading agar intensitas sinar ultra violet yang menyinari koi anda tidak terlalu intense. Sinar matahari di pagi hari bagus untuk koi anda, tetapi sinar matahari pk 12.00 siang keatas harus dihindari. Sekarang anda dapat menggunakan jenis Polycarbonate sebagai penutup kolan koi anda, dan pilihannyapun banyak untuk mengurangi sinar matahari berapa %. Kalau kolam anda tidak mendapat sinar sama sekali juga tidak bagus, yang bagus adalah sinar matahari pagi>